PIMRED : ROBBY OCTORA ROMANZA (WARTAWAN UTAMA)

6/recent/ticker-posts
"SEBAR LUASKAN INFORMASI KEGIATAN DAN PROMOSI USAHA ANDA DISINI"

Walikota Padang Panjang dan Pariaman dilantik


Tanamo News | Padang (Sumbar) - Gubernur Sumatera Barat Irwan Prayitno melantik dua kepala daerah hasil Pemilu serentak 2018 di Pariaman dan Padang Panjang di Padang, Selasa. (9/10).

Dua kepala daerah itu masing-masing pasangan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Pariaman Genius Umar-Mardison Mahyuddin dan Wali Kota serta Wakil Wali Kota Padang Panjang Fadly Amran-Asrul.

"Kita berharap dua kepala daerah yang dilantik segera bisa bekerja untuk daerah sesuai visi dan misi masing-masing," katanya usai pelantikan.

Pelantikan dua kepala daerah tersebut dipercepat dari rencana awal pada akhir Desember sesuai surat Mendagri nomor 270/720/OTDA tertanggal 29 Februari 2018.

Berdasarkan surat itu jabatan pasangan kepala daerah terpilih dalam Pemilu serentak 2018 akan berakhir pada 22 Desember 2023 karena itu pelantikan dilakukan pada tanggal yang sama tahun ini.

Rentang waktu antara habisnya masa jabatan dengan masa pelantikan, daerah akan dipimpin oleh pelaksana tugas (Plt) kepala daerah.

Kepala Biro Pemerintahan Sekretariat Provinsi Sumbar Iqbal Rama Dipayana membenarkan adanya percepatan pelantikan itu.

Menurutnya berdasarkan surat Mendagri terakhir, pelantikan dilakukan hari ini bertepatan dengan berakhirnya masa jabatan kepala daerah Pariaman periode 2013-2018 pada 9 Oktober.

"SK-nya sudah datang dan masa jabatan kepala daerah periode lalu habis hari ini. Itu yang menjadi dasar pelantikan," katanya.

Hal yang sama juga terjadi pada pelantikan Wali Kota Padang-Panjang. Berdasarkan surat Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) No 270/279/OTDA pelantikan Wali Kota dan Wakil Wali Kota defenitif dilakukan pada 20 Desember 2018 meski masa jabatan berakhir 1 Oktober 2018.

Iqbal menyebut percepatan itu merupakan kebijakan Kemendagri yang diikuti oleh Pemprov Sumbar.

Pada 2018 dilakukan Pemilu serentak untuk empat kota di Sumbar masing-masing Sawahlunto, Padang Panjang, Pariaman dan Padang.

Tiga pasang wali kota dan wakil wali kota tersebut telah dilantik oleh Gubernur Sumbar Irwan Prayitno sementara Wali Kota dan Wakil Wali Kota Padang terpilih akan dilantik pada 2019 sesuai habisnya masa jabatan.

Sumber : antaranews com
Pewarta : Miko Elfisha   
Editor: Joko Nugroho    

Posting Komentar

0 Komentar

.com/media/




Selamat datang di Portal Berita, Media Online : www.tanamonews.com, atas nama Redaksi mengucapkan Terima kasih telah berkunjung.. tertanda: Owner and Founding : Indra Afriadi Sikumbang, S.H. Tanamo Sutan Sati dan Pemimpin Redaksi : Robby Octora Romanza