PIMRED : ROBBY OCTORA ROMANZA (WARTAWAN UTAMA)

6/recent/ticker-posts
"SEBAR LUASKAN INFORMASI KEGIATAN DAN PROMOSI USAHA ANDA DISINI"

DPD RI, BPS dan BIG Tandatangani MoU


Tanamonews.comJakarta - Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (DPD RI) dan Badan Pusat Statistik (BPS) serta Badan Informasi Geospasial (BIG) menandatangani Nota Kesepahaman atau Memorandum of Understanding (MoU) untuk mengontrol data dan informasi

MoU tersebut ditandatangani oleh Sekretaris Jenderal DPD RI Reydonnyzar Moenek, Kepala BPS, Suharyanto dan Sekretaris Utama BIG Muhtadi Ganda Sutrisna di Gedung Nusantara V,  Komplek Parlemen Senayan, Rabu, (9/1/2018) siang.

“Penandatanganan suatu perjanjian pendahuluan ini merupakan kerjasama dukungan penyelenggaraan, pengembangan, pemanfaatan data dan informasi bagi DPD RI. Agar fungsi dan tugas DPD RI bisa optimal, harus didukung oleh ketersediaan data dan informasi yang lengkap," ujar Sekjen DPD RI, Reydonnyzar Moenek.

Langkah ini juga sejalan dengan kewenangan baru DPD RI yaitu pemantauan dan evaluasi atas Raperda dan Perda. Yang mana itu membutuhkan data dan informasi statistik non-geospasial dan geospasial.

Moenek menjelaskan, dalam era pemerintahan saat ini, efisiensi dan efektifitas kerja menjadi tolok ukur penilaian keberhasilan dan menjadi langkah awal yang strategis untuk membina hubungan kerjasama kelembagaan antara DPD RI dengan BPS dan BIG itu sendiri.

Dalam kesempatan yang sama, Kepala BPS Suhariyanto mengatakan bahwa kerjasama tersebut bisa menjadi output yang baik, mengingat tugas DPD RI sangat berat, maka dibutuhkan data sosial dan data ekonomi untuk mengontrol kabupaten kota di daerah masing-masing.

Pihak BPS saat ini telah menyediakan data ‘wajah ramah’, seperti indeks demokrasi Indonesia, angka perceraian, dan data semangat anti korupsi.

Di kesempatan yang sama, Sekretaris Utama BIG Muhtadi Ganda Sutrisno berharap MoU itu diharapkan makin banyak yang lebih peduli dengan geospasial. Sebab, Geospasial sangat penting dalam Rancangan Tata Ruang Wilayah (RTRW).

Jadi geospasial penting bagi daerah dalam simpul jaringan dan menyusun RTRW. Dan hal tersebut selaras dengan amanah Presiden Joko Widodo mengenai geoportal kebijakan satu peta. 


Penulis : Hartono
Tag & Hyperlink : DPD, BIG, BPS, MoU

Posting Komentar

0 Komentar





Selamat datang di Portal Berita, Media Online : www.tanamonews.com, atas nama Redaksi mengucapkan Terima kasih telah berkunjung.. tertanda: Owner and Founding : Indra Afriadi Sikumbang, S.H. Tanamo Sutan Sati dan Pemimpin Redaksi : Robby Octora Romanza