PIMRED : ROBBY OCTORA ROMANZA (WARTAWAN UTAMA)

6/recent/ticker-posts
"SEBAR LUASKAN INFORMASI KEGIATAN DAN PROMOSI USAHA ANDA DISINI"

Pendapatan Parkir Cuma Rp1 Miliar, Anggota DPRD Meradang

PADANG - Anggota Komisi I DPRD Padang Budi Syarial meradang mendengar penuturan Kepala UPTD Perparkiran Dinas Perhubungan Kota Padang yang menyatakan bahwa target penerimaan dari parkir harian dari 120 titik di Kota Padang menghasilkan pendapata sebesar Rp1.075.372.500.


Tanamonews | Hal ini diungkapkan Budi Syahrial saat komisi I DPRD menggelar rapat dengar pendapat bersama UPTD Parkir di Kantor DPRD Padang, Senin (29/6).

“Mustahil pendapatan dari perparkiran hanya sebesar Rp1,075 miliar saja. Jika kita bagi secara harian kalau biaya parkir dipatok hanya Rp3.000 /unit mobil, berarti hanya 8 mobil yang parkir satu hari dalam satu titik. Kemana mobil-mobil yang lain. Ini mengecewakan,” ungkap Budi.

Lebih lanjut mengancam jika UPTD Parkir tidak bisa melakukan perbaikan, sebaiknya perparkiran dikelola Perusahaan Umum Daerah Padang Sejahtera Mandiri (Perumda PSM) yang diharapkan profesional dari UPTD Parkir. (*)

Posting Komentar

0 Komentar





Selamat datang di Portal Berita, Media Online : www.tanamonews.com, atas nama Redaksi mengucapkan Terima kasih telah berkunjung.. tertanda: Owner and Founding : Indra Afriadi Sikumbang, S.H. Tanamo Sutan Sati dan Pemimpin Redaksi : Robby Octora Romanza