PIMRED : ROBBY OCTORA ROMANZA (WARTAWAN UTAMA)

6/recent/ticker-posts
"SEBAR LUASKAN INFORMASI KEGIATAN DAN PROMOSI USAHA ANDA DISINI"

FEBI UIN Mahmud Yunus Batusangkar Luncurkan Edu Tour Camp 2025, Ini Tujuannya

Tanamonews.com - Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Universitas Islam Negeri (UIN) Mahmud Yunus Batusangkar resmi membuka kegiatan Wisata Perkemahan Pendidikan: Edu Tour Camp pada Selasa, 22 April 2025. Acara pembukaan berlangsung di Auditorium FEBI dan diresmikan oleh Rektor yang diwakili oleh Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Kerja Sama, Dr. Irman, M.Pd.

Dr. Irman Warek III menyampaikan apresiasi program ini, Edu Tour Camp ini merupakan terobosan baru yang menggabungkan kegiatan edukatif, kolaboratif, dan pengabdian masyarakat dalam skala internasional. Kegiatan ini didesain sebagai wadah penguatan nilai-nilai pendidikan, kewirausahaan, dan pemberdayaan umat, yang dibalut dalam suasana perkemahan dan kunjungan edukatif di berbagai titik wilayah di Sumatera Barat. 

Dalam acara pembuakaan Edu Tour Camp, hadir Wakil Rektor I, Plt Kabiro, Dekan, Direktur Pascasarjana, Wadek, Kabag, Kasubbag, serta keluarga besar FEBI UIN Mahmud Yunus Batusangkar. Lebih lanjut Warek III mengatakan, dengan hadirnya Edu Tour Camp, UIN Mahmud Yunus Batusangkar menegaskan komitmennya sebagai institusi pendidikan Islam yang adaptif, kolaboratif, dan berorientasi pada pemberdayaan. Diharapkan, program ini menjadi model kegiatan yang mampu menginspirasi dan memberi dampak positif, baik di tingkat lokal maupun internasional.

Sementara itu Dekan FEBI Dr. H. Rizal. M.Ag., CRP. Ini adalah sebuah program pertama di FEBI UIN Mahmud Yunus Batusangkar, ini tak lain adalah menunjang akreditasi serta pencapain pendidikan yang mendunia, “Ini bukan hanya tentang akreditasi, tapi tentang cita-cita besar: dari kampung, kita menembus dunia,” ujarnya. Dengan mengusung tema “Optimalisasi Peran PKK dan Majelis Taklim sebagai Pusat Pendidikan dan Pemberdayaan Ekonomi Umat”, Edu Tour Camp 2025 menjadi ruang pembelajaran yang tidak hanya bersifat teoritis, tetapi juga aplikatif.

Program ini berlangsung selama dua minggu, mulai dari 21 April hingga 03 Mei 2025, dengan rangkaian kegiatan mulai dari seminar, pelatihan, kunjungan wisata, hingga aksi sosial di masyarakat. Kegiatan ini menggandeng berbagai mitra strategis dari dalam dan luar negeri. Di antaranya adalah University College of Yayasan Pahang (UCYP) Malaysia, FEBI UIN Imam Bonjol Padang, FEBI UIN Bukittinggi, Pattani Islamic Student Association in Indonesia (PMIPTI), BKMT Padang Utara, serta Manajemen Masjid Nurul Ihsan. Kehadiran para mitra ini menjadi bukti nyata bahwa semangat kolaborasi lintas negara kini tumbuh di lingkungan FEBI UIN MY Batusangkar.”tegas Dekan FEBI.

Tak hanya mahasiswa, program ini juga melibatkan peran aktif masyarakat, sebagai elemen penting dalam pembangunan ekonomi umat berbasis komunitas. Diharapkan, transfer pengetahuan dan pengalaman dalam kegiatan ini akan menjadi bibit tumbuhnya inovasi dan semangat wirausaha di tengah masyarakat. “Ujarnya. Edu Tour Camp FEBI menjadi langkah awal menuju wajah baru pendidikan Islam yang terbuka, kolaboratif, dan berdampak nyata. Melalui kegiatan ini, FEBI UIN Mahmud Yunus Batusangkar menunjukkan bahwa dari Batusangkar, semangat global dan pemberdayaan umat bisa bertumbuh dan memberi pengaruh yang luas.

Posting Komentar

0 Komentar





Selamat datang di Portal Berita, Media Online : www.tanamonews.com, atas nama Redaksi mengucapkan Terima kasih telah berkunjung.. tertanda: Owner and Founding : Indra Afriadi Sikumbang, S.H. Tanamo Sutan Sati dan Pemimpin Redaksi : Robby Octora Romanza