Bukittinggi, Tanamo News - Kegiatan Bazar dan Pasar malam di lapangan kantin, diakui Walikota Erman Safar telah meningkatkan ekonomi pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di kota itu.
“Denyut ekonomi kota Bukittinggi makin terasa, kita berharap selalu ada keramaian yang melibatkan banyak orang, mari kita dukung sepenuhnya, ujar Wako Rabu 12/10.
Nada yang sama juga diungkapkan Komandan Kodim (Dandim) 0304/Agam Letkol Czi Renggo Yudi Ariesko. Ia mengatakan, aktivitas ekonomi dilapangan itu tidak hanya karena Bazar, namun lapangan kantin ramai dikunjungi dari pagi, siang, sore hingga malam harinya.
Tidak hanya menjadi pusat olahraga, lapangan kantin juga menjadi pusat kuliner dan hiburan keluarga karena banyaknya fasilitas permainan anak anak.(dina)







0 Komentar