PIMRED : ROBBY OCTORA ROMANZA (WARTAWAN UTAMA)

6/recent/ticker-posts
"SEBAR LUASKAN INFORMASI KEGIATAN DAN PROMOSI USAHA ANDA DISINI"

Ditengah Covid 19, Seluruh Pembangunan Fisik Dari ADN 2021 Di Nagari Rabi Jonggor Terealisasi Seratus Parsen

Kasi kesra  Ajrul Huda bersama perangkat Nagari dan Forkopimda meninjau awal pembangunan jembatan Gantung

Rabi Jonggor, Tanamonews.com  - Sebanyak delapan paket kegiatan fisik dan satu pengadaan mobil tong sampah dari Alokasi Dana Nagari (ADN) tahun 2021, pada Pemerintahan Nagari  Rabi Jonggor, Kecamatan Gunung Tuleh, Kabupaten Pasaman Barat, sudah terealisasi sepenuhnya.

Terealisasinya pekerjaan fisik dan pengadaan  di tengah pandemi covid 19 tidak terlepas dari lakek tangan Pj Walingari Fahrein S.Sos yang juga Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Pasbar.

Pembangunan Jembatan Gantung Lubuk Kalo Alo

Selain Lakek Tangan Pj Walinagari Fahrein, peran dan andil dari perangkat nagari ,Bamus dan seluruh lapisan masyarakat juga ikut berpartisipasi dalam pembangunan tersebut. 

"Mengingat anggaran direfocusing untuk penanganan Covid-19, maka pihak nagari menetapkan 8 paket pekerjaan dan satu pengadaan mobil untuk tahun 2021 ini,"ujar Pj Walinagari Fahrein S.Sos melalui Kasi Kesra Ajrul Huda di ruangannya, Senin (20/12/2021).

Jalan Mulus Setelah Rehab Jembatan Plat Duiker

Dikatakannya, ke-9 paket yang pekerjaanya sudah terealisasi seratus parsen yakni Lanjutan/Peningkatan Jalan Rabat Beton  Aek Kapundung di  Jorong Bandar dengan pagu dana Rp15 juta.

Kemudian Peningkatan/Rehabilitasi Gedung Pertemuan Nagari di Jorong Paraman Ampalu sebesar Rp50 juta.Pembangunan Bronjong Jorong Air Dingin Rp50 juta.

Mencek lebar dan ketebalan rabat beton oleh Tim dari Nagari Rabi Jonggor

Selanjutnya,Rehabilitasi Jembatan PNPM 2010 di Jorong Baruh Gunung Rp40.520.220.Pengadaan Mobil Pengangkut Sampah  Rp190 juta.Pembangunan TPT Jorong Kampung Pinang Rp100 juta.

Selain itu lanjut Ajrul, Lanjutan Pembangunan Jalan Rabat Beton Banjar Timo Jorong Tanjung Durian Rp80 juta.Lanjutan Pembangunan Jembatan Lubuk Kalo-Alo Jorong Bandar Rp330 juta. Terakhir Rehabilitasi Jembatan Plat Duiker Jalan Lingkar Pemungkiman Jorong Tanjung Durian Rp20 juta.

Realisasi lanjutan pembangunan Jembatan PNPM 2010

"Semua pembangunan di Nagari Rabi Jonggor yang bersumber dari  ADN tahun ini sudah bisa dinikmati oleh masyarakat, terutama infrastruktur jalan yang bisa meningkatkan perekonomian masyarakat setempat," ujarnya.

Lebih jauh dia menjelaskan, tahun ini ADN Nagari Rabi Jonggor berjumlah Rp 3.219.824.441. Dari jumlah tersebut untuk pembangunan fisik dan pengadaan sekitar Rp875.520.220.

Pembuatan jalan rabat beton banjar timo jorong tanjung durian

"Semua dana ADN yang bersumber untuk pembangunan sudah digunakan untuk pembangunan infrastruktur jalan, gedung ,jembatan dan pengadaan mobil sampah yang sangat dibutuhkan masyarakat,"cetusnya.

Oleh sebab itu, pihaknya dalam mengelola dana ADN terutama untuk pembangunan selalu transparan dan akuntabel dan tidak ada kongkalingkong dalam pengelolaan dana pembangunan maupun dana untuk kegiatan lainnya, karna sudah jelas peruntuhkannya.

Sekda Pasbar Hendra Putra S.STP bersama Pj Walinagari Rabi Jonggor Fahrein S.Sos,monitoring pembangunan Fisik dari dana ADN Rabi Jonggor

"Dengan adanya ADN ini, sangat membantu sekali pembangunan di nagari yang dampaknya sangat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat nagari,apalagi ditengah covid 19" ungkap Ajrul. (RSM)

Posting Komentar

0 Komentar





Selamat datang di Portal Berita, Media Online : www.tanamonews.com, atas nama Redaksi mengucapkan Terima kasih telah berkunjung.. tertanda: Owner and Founding : Indra Afriadi Sikumbang, S.H. Tanamo Sutan Sati dan Pemimpin Redaksi : Robby Octora Romanza